Pasangan Nasionalis bisa Hilangkan Politik Identitas
JAKARTA (headlinetoday.id) – Organisasi pendukung Prabowo dan Puan Maharani di Pemilu 2024, Poros Prabowo-Puan deklarasi di Jawa Barat, Minggu (21/8/2022). Salah satu punggawanya mengatakan Prabowo-Puan adalah pasangan potensial untuk menghilangkan politik identitas.
Pendukung Prabowo-Puan Bambang Beathor Suryadi menyatakan bahwa sosok Prabowo Subianto dan Puan Maharani adalah pasangan yang paling ideal untuk maju dalam Pilpres 2024. Ia menilai pasangan tersebut mampu mengurangi politik identitas yang berkembang di Indonesia.
“Kita mau melihat Indonesia tidak akan ada lagi politik identitas di bawah kepemimpinan kedua orang ini,” ujar Bambang dalam Deklarasi Prabowo-Puan Provinsi Jawa Barat, Minggu (21/8/2022).
Selain itu Mantan Staf Khusu Presiden Jokowi ini juga menilai bahwa pasangan Prabowo-Puan adalah pasangan nasionalis yang cocok untuk meneruskan program pembangunan Indonesia dari Presiden Jokowi. Ia mengatakan kalau kedua orang yang ia usung tersebut adalah nasionalis sejati.
“Dua-duanya nasionalis. Mereka membangun negara karena nasionalis. Berbagai masyarakat yang dilihat nasionalis bukan agamanya atau sukunya,” tambahnya.
Sementara itu, Koordinator Wilayah Poros Prabowo-Puan Provinsi Jawa Barat, Taofik Wahidin menyampaikan bahwa pihaknya sudah mendapatkan mandat dari Presidium Nasional Poros Prabowo-Puan untuk mengambil sikap dukungan politik mereka.
“Kami telah mendapatkan mandat dari Dewan Presidium Nasional Poros Prabowo-Puan untuk melaksanakan Deklarasi Poros Prabowo-Puan Provinsi Jawa Barat,” ujar Taofik.
PUAN SAFARI POLITIK
Sikap politik Poros Prabowo – Puan itu diambil sebagai tindak lanjut pasca pernyataan Ketua Umum DPP Partai Gerindra Prabowo Subianto yang siap maju sebagai calon presiden (capres) di Pilpres 2024.
Prabowo memang sudah mendeklarasikan dirinya untuk maju kembali di percaturan pemilihan Presiden 2024. Ia mengatakan hal tersebut saat menggelar rapat pimpinan nasional (Rapimnas) partai Gerindra di Sentul, Jawa Barat pada 12 Agustus 2022 yang lalu.
“Dengan ini saya menyatakan bahwa dengan penuh rasa tanggung jawab, saya menerima permohonan saudara untuk dicalonkan sebagai calon Presiden Republik Indonesia 2024,” kata Prabowo.
Keputusan tersebut diambil oleh Prabowo setelah mendengar aspirasi seluruh pimpinan partai lainnya. Kemudian ia memutuskan untuk bersedia jikalau dicalonkan kembali di Pemilu 2024.
Di sisi lain, sosok tokoh yang disebut-sebut akan mendampinginya di Pemilu 2024, Puan Maharani mulai melakukan safari politik. Kabarnya Puan akan mewakili PDIP untuk melakukan pertemuan dengan Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh.
Pertemuan Puan dengan Paloh tersebut menjadi safari politik pertama dari PDIP. Puan mengkonfirmasi hal tersebut adalah bentuk silaturahim politik menuju pemilu 2024.
“Insyaallah besok mau ketemu dengan Pak Surya Paloh, ikuti saya, bagaimana nanti pertemuannya, insyaallah semuanya bisa berjalan dengan baik dan lancar,” kata Puan..
Sebelumnya PDIP menargetkan kemenangan hattrick di Pemilu 2024 mendatang, hal disampaikan via sekretaris Jenderal DPP PDIP Hasto Kristiyanto mengatakan PDIP beberapa waktu yang lalu.
“Marilah kita jalankan tugas sejarah bangsa, itulah tugas PDIP. Kita bersama rakyat, kita berjuang untuk memenangkan pemilu 2024, menang tiga kali berturut-turut,” kata Hasto saat menjadi inspektur upacara HUT RI ke-77 di sekolah PDIP. (den) editor : mridwan