Mahasiswa bisa Belajar Bahasa Jepang, Korea dan Arab
SEMARANG (headlinetoday.id) – Universitas Islam Sultan Agung (Unissula) Semarang memberikan beasiswa studi bahasa internasional gratis bagi masyarakat umum. Beasiswa studi bahasa itu, menurut satu pengelolanya, meliputi tiga bahasa yakni bahasa Korea, Jepang, dan Arab.
Kepala Divisi Pengembangan Bahasa Internasional Unissula Nawang Wulan, M.Pd mengatakan hal itu kepada jurnalis headlinetoday.id hari ini (10/8/2022). Menurutnya, pendaftaran dibuka mulai 1 Agustus hingga 4 September 2022.
“Nantinya peserta akan belajar tiga bahasa secara daring dengan pengajar-pengajar yang profesional bahkan peserta dapat berinteraksi dengan native speakers,” ungkap Nawang.
Adapun informasi lebih detail, menurutnya, bisa diklik di : bit.ly/beasiswaciladunissula.
Lebih lanjut ia menambahkan para peserta akan mendapatkan materi bahasa dari tingkat dasar. Peserta akan mendapat modul, video pembelajaran, dan juga sertifikat resmi. Pembelajaran dapat diikuti peserta dari seluruh wilayah Indonesia karena sifatnya online.
“Beasiswa ini untuk semua kalangan se Indonesia”
“Peserta tidak harus sudah mahir berbahasa internasional. Karena pembelajaran akan dimulai dari hal hal yang bersifat dasar sehingga siapapaun bisa mengikutinya. Yang penting ada kemauan dan kesungguhan untuk belajar,” ujarnya.
Jadwal belajarnya sepekan dua kali menggunakan aplikasi Zoom. Pembelajaran dimulai pukul 16.30 – 17.00 WIB. “Para peserta diharapkan menginstal Zoom di laptop atau handphone masing masing karena aplikasi itu yang akan kita gunakan dalam pembelajaran,” tambahnya.
Untuk saat ini yang mendaftar sudah cukup banyak. Adapun dari luar pulau Jawa hampir semua provinsi sudah ada perwakilannya. “Ada yang dari Papua, Nusa Tenggara Timur, Nusa Tenggara Barat, Kalimantan, Bali, Sumatera dan dari berbagai wilayah. Untuk dari wailayah Jawa sudah ada perwakilannya hampir di tiap kota,” ujarnya.
Nawang Wulan menegaskan untuk bisa mendapatkan kesempatan tersebut peserta diharapkan mendaftar terlebih dahulu karena akan ada seleksi dan komitmen belajar.
Ia menjelaskan, ada banyak keuntungan mengikuti program tersebut. Selain meningkatkan kemampuan berbahasa internasional peserta akan mendapat sertifikat pelatihan. Selain itu yang tak kalah menarik adalah menambah koneksi jaringan pertemanan secara nasional. Hal itu penting terlebih bagi mereka yang memiliki minat yang sama khususnya dalam belajar bahasa asing.
“Bahasa internasional seperti bahasa Korea, Jepang dan Arab semakin penting dalam kompetisi dunia kerja yang semakin mengglobal seperti saat ini. Dengan memiliki kompetensi bahasa internasional tersebut maka merupakan nilai plus tersendiri,” pungkasnya. (nur) editor: mridwan